December 31, 2024
A BIT Events

Kumpul Bareng Musisi Dari Indonesia Timur Kembali Digelar Dalam MOVE IT Fest 2022 Gorontalo

 

Setelah kota Gudeq, Yogyakarta, kali ini IDE Timur kembali menyelenggarakan kumpul bareng para musisi dari Indonesia Timur yang bertajuk MOVE IT Fest 2022. Namun sedikit berbeda dari ajang pertamanya, di ajang kedua yang diselenggarakan di kota Gorontalo pada Sabtu 4 Juni mendatang ini, IDE Timur membuat dua konsep. Yakni, workshop dan konser musik.

 

Selama ini IDE Timur memang memiliki misi khusus untuk menghidupkan ekosistem para musisi timur agar karya mereka dapat didengar dan dinikmati oleh lebih banyak orang. Program ini pun dibuat dengan maksud untuk mengapresiasi karya para musisi tersebut.

 

Untuk acara workshop sendiri nantinya akan digelar secara tertutup di Domestique, Gorontalo. Dalam acara yang akan digelar mulai pukul 12.00 WITA hingga pukul 5 sore tersebut, hadir lima orang sebagai pembicara.

 

Mereka adalah Theo Broma Anggara selaku Direjktur TIMELESS e-Publisher, Miftah Faridh Oktafani selaku CEO & Founder Sosialoka, Gustiranda “Evan” Mopili selaku CEO & Founder of IDE, Ecko Show selaku CEO IDE Timur, dan Muara Parlindungan Sipahutar selaku Music Content Partnership Manager YouTube Indonesia.

 

MOVE IT Worskhop ini akan menitik beratkan kepada para kreator-kreator khususnya para kreator dari Indonesia Timur untuk saling bertukar pikiran. Tentunya dengan maksud bagaimana memajukan talenta-talenta dari para musisi yang berasal dari Indonesia Timur.

 

Malamnya, sekitar pukul 19.30 WITA, acara dilanjutkan dengan konser musik yang akan digelar di halaman Rektorat UNG Gorontalo. Tentunya para pengisi acara adalah musisi-musisi yang berasal dari Indonesia Timur.

 

Acara yang diselenggarakan secara gratis tersebut akan diisi oleh sejumlah musisi yang berasal dari berbagai genre musik seperti Ecko Show, Vicky Salamor, Toton Caribo, Wizz Baker, dan Justry Aldrin.  Masing-masing akan menyanyikan lima lagu dalam penampilan mereka. Tak hanya itu, musisi lokal seperti Jarang Break pun akan turut memeriahkan acara tersebut.

 

Bukan tanpa alasan jika kota Gorontalo yang dipilih untuk ajang kedua kali ini. Pasalnya, Gorontalo adalah salah satu kota dimana masyarakatnya cukup banyak menggemari musik. Bahkan Ecko Show yang merupakan CEO IDE Timur pun berasal dari kota tersebut.

 

Tentang IDE TIMUR

IDE Timur merupakan bagian dari Indonesia Digital Entertainment (IDE) yang berfokus pada pengembangan ekosistem musik khususnya pada musisi indonesia timur. Adanya IDE Timur akan menjadi sebuah pergerakan nyata untuk memajukan kekayaan, keragaman, dan segala potensi dari musik indonesia timur.

Sebagai sebuah inisiasi, IDE Timur menjadi rumah bagi seluruh musisi timur untuk berkembang. IDE Timur juga menjadi sebuah movement untuk membawa musisi timur dan karyanya pada posisi yang belum pernah mereka capai sebelumnya.

Leave feedback about this

  • Rating
X