IDETIMUR – Juan Reza kembali merilis single terbarunya berjudul “Biar Ku Sendiri”. Lagu tersebut menceritakan kisah seseorang yang terlalu berharap dan memberikan cintanya kepada seseorang yang akhirnya meninggalkannya.
Meskipun sudah berpisah, ia masih memilih untuk tidak membuka hatinya kepada orang lain.
Menurut Juan Reza, konsep lagu ini sebenarnya cukup sederhana. Tema yang diangkat pun tak jauh dari realitas kehidupan sehari-hari.
“Saya mencoba untuk membuat konsep yang bisa menggambarkan perasaan tersebut,” ucapnya.
Wajar saja, Juan Reza ternyata menulis lagu ini berdasarkan pengalaman pribadinya. Sebuah pengalaman yang tak pernah dapat ia lupakan.
“Bagian dari ceritanya memang bersumber dari pengalaman saya sendiri. Jadi adalah.,” katanya sambil tertawa.
Meskipun tidak mengalami kesulitan berarti dalam proses pembuatan lagu, Juan Reza mengakui bahwa satu – satunya kendala adalah saat pembuatan video klipnya.
Lagu ini sebenarnya telah dibuat sejak tahun 2023 silam. Namun karena masalah biaya, Juan Reza baru bisa merilis dan membuat video klipnya di tahun ini.
“Kita juga ada sedikit kendala terkait dengan proses produksi video klip di lokasi tertentu,” jelasnya.
Juan Reza juga menjelaskan bahwa aransemen musiknya dibuat dengan nuansa yang tenang, menyesuaikan dengan tema lagu yang ingin disampaikan. “Aransemen musiknya coba saya sesuaikan dengan nuansa yang ingin saya sampaikan dalam lagu ini,” tambahnya.
Ketika ditanya mengenai perbedaan dengan lagu-lagu sebelumnya, Juan Reza menegaskan bahwa “Biar Ku Sendiri” sangat berbeda karena lebih menekankan pada isi hatinya. “Perbedaannya terletak pada cara penyampaian dan tema yang ingin saya angkat,” ungkapnya.
Menyoal hal istimewa dalam lagu ini, Juan Reza menyebut bahwa yang paling istimewa adalah proses rekaman video di Jogja dengan model di Batam. “Proses pembuatan video klip di dua lokasi berbeda memang menjadi pengalaman yang menarik bagi saya,” ujarnya.
Leave feedback about this